Bukan berdoa atau memikirkan strategi, bintang timnas Portugal di Piala Dunia 2018 Cristiano Ronaldo memiliki kebiasaan rutin jelang pertandingan, yakni bercermin sambil mengagumi dirinya.
Hal itu diungkapkan oleh mantan rekan satu timnya di Manchester United Wayne Rooney (32) dalam bukunya 'My Decade in the Premier League' yang diterbitkan oleh The Mirror.
"Ada cermin di sisi bangku Ronaldo di ruang ganti Old Trafford," ungkapnya, dikutip dari goal.com.
"Satu hal yang saya sadari soal Ronaldo adalah dia tak bisa melewati cermin tanpa mengagumi dirinya sendiri, meski kami hendak bertanding," imbuh Rooney.
Wayne Rooney saat berseragam Everton, akhir 2017. (Reuters/Lee Smith)
Rooney yang kini bergabung dengan DC United di MLS, menyebut bahwa bercermin itu jadi kebiasaannya di setiap sebelum pertandingan.
"Setiap pertandingan, sebelum tim keluar [dari ruang ganti] untuk pemanasan, dia berlari untuk melakukan semacam rutinitas. Seragam sudah, sepatu sudah. Tak lama, Ronnie [panggilan akrab Ronaldo] memandangi dirinya di dalam cermin, menyiapkan mentalnya sebelum laga," tutur dia.
"Saya tak pernah bertemu dengan seseorang yang punya kepercayaan diri lebih besar dari Ronaldo. Dia tidak malu [bercermin]," tambah Rooney, yang pernah terlibat insiden kartu merah dengan Ronaldo di Piala Dunia 2006.
Mental narsistik Ronaldo pun tampak kala pertandingan melawan Deportivo La Coruna di La Liga, Januari lalu. Saat ia menyundul bola yang menghasilkan gol, kepalanya terbentur dengan kaki bek Deportivo, Fabian Shcar, yang berupaya menghalau bola.
Wayne Rooney usai diganjar kartu merah akibat melanggar Cristiano Ronaldo saat Inggris menghadapi Portugal di Piala Dunia 2006. (AFP PHOTO / ADRIAN DENNIS)
Darah mengalir dari sekitar pelipisnya. Saat dalam penanganan, ia meminjam ponsel tim medis untuk bercermin melihat lukanya.
"Anda harus memiliki harga diri. Saya tak mengatakan saya adalah seorang pangeran tampan. Tapi, ketika saya melihat cermin, saya menyukai diri sendiri," ucapnya mengomentari kejadian itu.
Ritual Ronaldo Jelang Tanding: Bercermin dan Mengagumi Diri
Portugal sendiri akan berhadapan dengan Uruguay pada babak 16 besar Piala Dunia 2018, di Stadion Olimpiad Fisht, Sochi, Rusia Senin (1/7) pukul 01.00 WIB.
Akankah ritual wajib Ronaldo itu dilakukan kembali dan berdampak positif pada hasil pertandingan?
0 Response to "Ritual Sang Maestro Sepakbola "CR7" sebelum bertanding. Unik!!!!"
Post a Comment